OLAHRAGA

Kunci Sukses M Robbil Sabet Podium Race 1 dan 2 di Kelas Novice Zulfikar Husein Zulfikar Husein

pembalap Proliner 549, Mohammad Robbil, berhasil menjadi yang tercepat di kelas bebek 4 tak 150cc tune up injection (Novice) Race 2 pada Kejuaraan Nasional One Indonesia Motoprix 2019. Sebelumnya, di Race 1, M Robbil juga mampu meraih podium dengan finis di urutan kedua.

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, M Robbil finis tedepan dengan catatan waktu 20 menit 23,448 detik. Pembalap asal Madura itu unggul 6.017 detik dari M. Rifky yang merebut podium kedua.

Pada race 1, M Robbil berada di urutan kedua, dia kalah hanya kalah cepat dari Aldiaz Asqal. Kepada 100kpj, Manajer Tim Proliner 549, Yoshi Hardono mengatakan, bila keberhasilan menyabet podium pada dua Race di putaran, karena tampil tanpa beban.

“Walaupun waktu itu persiapan kami sangat mepet karena baru balik dari Jepang dengan kondisi yang kurang menguntungkan. Tapi, kami tampil tanpa beban dan berhasil meraih hasil maksimal,” kata Yoshi Hardono.

“Meskipun masalah kami di ban, tapi Robbil bisa mengatasi itu setelah berkonsultasi dengan tim mekanik. Tanpa di duga dengan persiapan mepet, kami bisa dapat hasil yang memuaskan,” paparnya.

Para pembalap Oneprix akan kembali turun pada putaran 2 yang masih berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya. Yang mana akan berlangsung pada 4 Agustus mendatang.

Related posts

MU Tertarik, Aubameyang Jadi Judas Arsenal Seperti Van Persie?

admin

Rahasia Marc Marquez Lebih Jarang Kecelakaan

admin

Bisnis Cerdas MU: Gaet Bintang Lazio, Depak Paul Pogba

admin

Leave a Comment

Polri.org
WeCreativez WhatsApp Support
POLRI.ORG siap membantu anda, apabila ingin membuat laporan/artikel atau beriklan,
👋 POLRI.ORG siap membantu anda