KEPOLISIAN

Veronica Koman :Aktor Utama Kerusuhan Papua

Polri.go.id – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) telah menetapkan Veronica Koman sebagai tersangka dalam kasus kerusuhan Papua. Dia disebut-sebut sebagai salah satu aktor intelektual kerusuhan di tanah Papua yang aktif memprovokasi lewat berita bohong atau hoaks di media sosial.

Kini kepolisian tengah memburu aktivis hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) itu untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Veronica Koman saat ini diduga tengah berada di luar negeri.

Kapolda Jawa Timur Irjen Luki Hermawan mengatakan, jajarannya sudah melayangkan surat pemanggilan tersangka Veronica Koman di dua alamat di Jakarta Barat dan Jakarta Selatan. Namun, jika Veronica tidak hadir, maka pekan depan akan diterbitkan selebaran buron.

“Untuk DPO (buron) minggu depan akan dilakukan karena saat ini masih menjalani tahapan-tahapan dalam berproses,” kata Luki di Surabaya, Sabtu 7 September 2019.

Menurut dia, kepolisian masih berusaha melakukan pendekatan dengan pihak keluarga Veronica Koman yang masih berada di Indonesia. Dia berharap, pihak keluarga dapat membujuk Veronica agar memenuhi panggilan polisi.

Lebih lanjut, Luki menyebut, pihaknya mendeteksi Veronica tengah berada di negara tetangga bersama suaminya yang merupakan warga negara asing. Hanya saja Luki tidak menyebut saat disinggung Australia sebagai tempat persembunyian Veronica.

“Nanti kita lihat ke depan karena saat ini masih proses penyidikan, jadi jangan sampai kita kesulitan,” ujar Luki.

Berbagai upaya telah dilakukan kepolisian untuk menangkap Veronica Koman. Kepolisian telah meminta bantuan Direktorat Jenderal Imigrasi untuk mencekal dan mencabut paspor Veronica Koman.

Polri juga bekerja sama dengan Interpol dan kepolisian di negara-negara sahabat untuk menangkap Veronica Koman.

“Kami minta bantu Interpol untuk melacak yang bersangkutan sekaligus untuk proses penegakan hukumnya. Nanti akan ada kerja sama dengan police to police,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo, Jakarta, Rabu 4 September 2019.

Related posts

KAPOLRI : Curigai Kelompok Ini Jadi Biang Kerok Rusuh Deiyai Papua

osi S

Penyesalan Cinta Segitiga di Balik Kasus Bunuh Diri

osi S

Briptu Clara : Cantik Penyelam Pemecah 3 Rekor Dunia

osi S

Leave a Comment

Polri.org
WeCreativez WhatsApp Support
POLRI.ORG siap membantu anda, apabila ingin membuat laporan/artikel atau beriklan,
👋 POLRI.ORG siap membantu anda